Peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW 1435 H Bertempat di Aula Ponpes Daarul Falah, peringatan Maulid Nabi yang dilaksanakan pada hari Selasa (04/02).
dihadiri oleh ribuan santri dan wali santri, segenap jajaran Dewan guru pondok pesantren Daarul Falah
dengan penceramah bapak kiyai H. Drs Ahmad Khudlori MM. MPd.
“Dengan Memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, Kita tingkatkan kualitas dan semangat belajar untuk menjadi pribadi bangsa yang percaya diri serta bertanggung jawab
merupakan tema yang diangkat dalam peringatan maulid
tahun ini. Tema tersebut sejalan dengan semangat
perubahan yang diemban oleh seluruh santri dan masyarakat pada umumnya
Bapak pimpinan pondok yang sekaligus mubalig pada acara maulid tersebut dalam ceramahnya beliau menekankan pada dua
hal yaitu: urgensi pembangunan sumber daya manusia dan
menjadi pribadi dan bangsa yang percaya diri. Berkaca pada
sosok Nabi Muhammad SAW dengan ajaran, suri tauladan
dan akhlak yang dimiliki, dapat menjadi acuan bagi seluruh santri dan masyarak pada umumnya dalam melaksanakan seluruh aktivitas kehidupan
sehari-hari. Selain itu dapat juga untuk membangkitkan
motivasi agar dapat belajar dengan sungguh-sungguh,
bersemangat dan bertanggungjawab.
Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW membawa hikmah
bahwa nilai spiritual yaitu keimanan dan ketaqwaan dapat
menjadi landasan lahirnya pribadi yang bermoral, beretos
kerja tinggi serta ulet dalam kondisi apapun
Kegiatan maulid nabi Muhammad SAW dilaksanakan di aula ponpes Daarul Falah mengundang tawa ribuan jamaah yang terdiri dari santri dan wali santri. Ceramah yang beliau sampaikan sangat bagus, lugas dan mudah dipahami oleh para jamaah dan
saya melihat anak-anak sangat menyimak dan antusias,dengan apa yang beliau sampaikan "ujar panitia ustad Taufik yakin. LC . Ketika diwawancarai oleh tim redaksi
Hal ini sangat sejalandengan tujuan dari pelaksanaa dan tujuan dari peringatan maulid nabi yang di selanggarakan oleh panitia yang ingin
membentuk santriawan dan santriawati yang berakhlak mulia danberprestasi dalam bidang akademik dan moral